Microwave Diathermy dan Hold Relax Lebih Baik dibanding dengan Microwave Diathermy dan Traksi Translasi Pada Penderita Osteoarthriti

Suharto Suharto, Arpanjam'an Arpanjam'an, Muh. Awal

Abstract


ABSRTAK

Osteoarthritis merupakan salah satu penyakit degeneratif pada gangguan muskuloskeletal yang  jumlah  kejadiannya cenderung meningkat seiring dengan bertambahnya usia harapan hidup penduduk dan penyakit ini sering menyerang sendi lutut. Orang yang mengalami osteoarthritis biasanya sulit untuk menggerakkan persendiannya sehingga pergerakkannya menjadi lebih terbatas karena turunnya fungsi tulang rawan untuk menopang badan.

            Penelitian ini adalah  quasi experiment dengan desain pretest-posttest two group, antar kelompok perlakuan  MWD dan latihan hold relax dengan MWD dan traksi-translasi. Pengukuran dilakukan dengan menggunakan Visual analogue scale  (VAS) untuk aktualitas nyeri dan goniometer untuk LGS dengan jumlah sampel sebanyak 22 orang yang  diperoleh dengan  teknik simple random sampling.

Hasil uji wilcoxon pada aktualitas nyeri lutut diperoleh nilai  p=0.003  dengan selisih rata-rata sebesar 0.82 cm, dan pada  luas jarak gerak sendi lutut didapatkan nilai  p=0.003 dengan selisih rata-rata sebesar 20.460. Demikian pula halnya pada luas jarak gerak sendi lutut dengan pemberian MWD dan traksi-translasi menunjukkan perbedaan yang signifikan  p=0.003 dengan selisih rata-rata sebesar 18.180. Dan hasil uji Mann-Whitney pada aktualitas nyeri lutut pasien osteoarthritis antar kelompok diperoleh nilai p= 0.019  dengan selisih rata-rata 0.70 cm. Sedangkan pada jarak gerak sendi lutut diperoleh nilai p=0.401  dengan selisih rata-rata 3.180. Dengan demikian disarankan untuk memilih metode terapi MWD dan hold relax dalam penurunan nyeri sebagai modalitas utama pada kondisi osteoarthritis sendi lutut

 


Keywords


Kata Kunci : MWD, Hold Rileks,Tranksi Translasi , Osteoarthritis

Full Text:

PDF (Full Text)

References


DAFTAR PUSTAKA

Ann Thomson, 1991, Tidy’s Physiotherapy, Tweth Edition, Butterworth Heinemann, Oxford.

Adler Susan S., et al, 2000, PNF in Practice, Second revised edition, Spinger-Verlag Berlin Heidelberg, Jerman.

Buckup Klaus, 2004, Clinical Tests for The Musculoskeletal System, Thieme, New York

Cameron Michelle H, 2009, Physical Agents in Rehabilitation From Research to Practice, Sounders Elsevier, Portland.

Carolyn Kisnes, Lyn Allen Colby, 1996, Therapeutic Exercise Foundation and Techniques, 3rd Ed., FA. Davis Company, Philadelphia.

Chriss Sorrell, 2005, Osteoarthritis of the Knee, http://www. arc.org.uk /arthinfo,

Heru Purbo Kuntoro, dkk, 1993, Sumber Fisis, Pusdiknakes Depkes RI, Jakarta.

Narkin Chyntia C., D. Joyce White, 1985, Measurement of Joint Motion, FA. Davis Company, Philadelphia.

Muhammad Zainuddin, 2000, Metodologi Penelitian, Airlangga University Press, Surabaya.

Margaret Hollis, 1999, Practical Exercise Therapy, Blackwell, Science, Oxford.

Mudatsir Syatibi,1992,steokinematika dan Arthrokinematik, Makalah Pelatihan Lanjut Fisioterapi, Surakarta.

Sitti Hadijah, 2008, Perbedaan Pengaruh Antara MWD dan Hold Relax Dengan MWD Traksi Translasi Terhadap Peningkatan ROM Sendi Lutut Pada Penderita Osteoarthritis di RSUP DR. Wahidin Sudirohusodo, Skripsi, Poltekkes Makassar.

Slamet Parjoto, 2006, Pelatihan Penatalaksanaan Fisioterapi Komprehensif Pada Nyeri, Universitas Diponegoro, Semarang.

Susan S. Adler, 2000, PNF in Practice, 2 ed., Spinger-Verlag, Berlin Heidelberg, Jerman.

Wahyuni Jufri, 2008, Pengaruh Passive Stretching Terhadap Penurunan Nyeri Pinggangt Bawah Pada Tukang Ojek Kawasan Pasar Daya Makassar, Karya Tulis, Poltekkes Makassar..




DOI: https://doi.org/10.32382/medkes.v16i2.2116

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Suharto Suharto, Arpanjam'an Arpan Arpanjam'an, Muh. Awal Awal Muh. Awal

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Published By : Poltekkes Kemenkes Makassar

Office : Jl. Wijaya Kusuma Raya No. 46 Banta-Bantaeng, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia

Email  :  mediakesehatan@poltekkes-mks.ac.id

Crossref Member Badge

Media Kesehatan indexed by :

           

 
Protected By
plagiarismcheckerx.com Protection Badge

VISITOR STATISTICS

View Statistics

Flag Counter

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.