PERILAKU PREVENTIF COVID 19 BERDASARKAN KARAKTERISTIK DAN SIKAP MASYARAKAT PUSKESMAS PAMPANG

Syaipuddin Syaipuddin, Hasriana Hasriana

Abstract


Covid-19 saat ini  menjadi  permasalahan dunia yang serius dengan jumlah kasusnya yang selalu  mengalami  peningkatan  setiap  harinya, menyerang setiap orang tanpa memandang usia maupun  jenis  kelamin  dan sudah  dikategorikan sebagai    pandemi    global (Setiawan,    2020). Covid-19 merupakan   jenis   virus   yang   baru sehingga  banyak  pihak  yang  tidak  tahu  dan tidak    mengerti    cara    penanggulangan    virus tersebut.  Gejala  yang  ditimbulkan  oleh Covid-19 hampir    menyerupai    dengan    flu    pada umumnya.  Saat  ini,  penyebaran  SARS-CoV-2 dari   manusia ke   manusia   menjadi   sumber transmisi  utama  sehingga  penyebaran  menjadi lebih agresif. Tujuan  penelitian  ini  adalah untuk mengetahui hubungan antara karakteristik individu dan sikap terkait pencegahan Covid-19 dengan perilaku preventif Covid-19.

Penelitian  ini  merupakan  jenis  penelitian cross-sectional.  Metode  yang  digunakan  adalah dengan    pendekatan    kuantitatif.    Pendekatan kuantitatif digunakan untuk mengetahui hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat. Adapun  variabel  bebas  yang  digunakan pada  penelitian  ini  adalah karakteristik  dan sikap masyarakat,  sedangkan  variabel  terikatnya  berupa  behavior preventif  covid-19. Penelitian ini akan dilaksanakan di Wilayah Kerja Puskesmas Pampang Kota Makassar pada bulan Februari sampai Agustus Tahun 2021. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat yang data berkunjung di Puskesmas Pampang Kota Makassar, teknik sampling menggunakan accidental sampling sehingga besaran sampel tidak ditentukan. Hasil penelitian yang didapatkan adalah ada hubungan antara pendidikan, pekerjaan dan sikap terhadap perilaku pencegahan Covid 19 pada masyarakat Puskesmas Pampang Kota Makassar. Sedangkan umur tidak ada hubungan dengan perilaku pencegahan covid 19.


Keywords


-

Full Text:

PDF (Full Text)

References


DAFTAR PUSTAKA

A. Aziz Alimul Hidayat. 2007. Riset Keperawatan dan Teknik Penulisan Ilmiah. Salemba Medika: Surabaya

Wawan dan Dewi. 2011. Teori dan Pengukuran, Sikap dan Perilaku Manusia. Nuha Medika: Yogyakarta

Adityo S, dkk.2020.Coronavirus Disease 2019: Tinjauan Literatur Terkini Coronavirus Disease 2019: Review of Current Literatures. Jurnal Penyakit Dalam Indonesia,7(1): 45-67.

Cai H. 2020. Sex Difference And Smoking Predisposition In Patients With COVID-19. Lancet Respir Med,Published Online March 11. DOI: 10.1016/S2213-2600(20)30117-X 42.

Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P). 2020. Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disesase (Covid-19). Jakarta: Kementerian Kesehatan RI.

Farihatun A, Zulazmi M. 2016. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Perilaku Pencegahan Penyakit Malaria Pada Masyarakat di Desa Karyamukti Kecamatan Cibalong Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat. Jurnal Kesehatan Bakti Tunas Husada,15(1): 109-121.

John Hopkins University & Meidicine Coronavirus Resource Center, Https://Coronavirus.Jhu.Edu/Map.Html ,

Kurniawan DA, dkk. 2018. Evaluasi Sikap Siswa SMP terhadap IPA di Kabupaten Muaro Jambi. Jurnal ilmiah DIDAKTIKA,19(1): 124-139.

Maulana, H. Promosi Kesehatan. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC. 2007.Sari N dan Surahma AM.2017.Pengetahuan, Sikap dan Pendidikan dengan Perilaku Pengelolaan Sampah di Kelurahan Bener Kecamatan Tegalrejo Yogyakarta. Jurnal medika respati,12(2): 74-84.

Setiawan AR, Surotul I. 2020. Lembar Kegiatan Siswa untuk Pembelajaran Jarak Jauh Berdasarkan Literasi Saintifik pada Topik Penyakit Coronavirus 2019 (COVID-19).

Susilo A, dkk. Coronavirus disease 2019. 2020. Tinjauan literatur terkini coronavirus disease 2019: review of current literatures. Jurnal Penyakit Dalam Indonesia,7(1): 45-67.

Telaumbanua D. 2020. Urgensi Pembentukan Aturan Terkait Pencegahan Covid-19 di Indonesia. Jurnal Pendidikan Sosial dan Agama,12(01): 59–70.

World Health Organization. 2020. Novel Coronavirus.

World Health Organization. Coronavirus disease (COVID-19) advice for the public; 2020.

World Health Organization. Coronavirus disease 2019 (COVID-19) Situation Report-70.

WHO; 2020.Wulandari A., dkk. 2020. Hubungan Karakteristik Individu dengan Pengetahuan tentang Pencegahan Coronavirus Disease 2019 pada Masyarakat di Kalimantan Selatan. Jurnal Kesehatan Masyarakat Indonesia,15(1):42-46.




DOI: https://doi.org/10.32382/medkes.v16i2.2404

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Poltekkes Kemenkes Makassar

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Published By : Poltekkes Kemenkes Makassar

Office : Jl. Wijaya Kusuma Raya No. 46 Banta-Bantaeng, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia

Email  :  mediakesehatan@poltekkes-mks.ac.id

Crossref Member Badge

Media Kesehatan indexed by :

           

 
Protected By
plagiarismcheckerx.com Protection Badge

VISITOR STATISTICS

View Statistics

Flag Counter

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.