GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG MAKANAN PENDAMPING ASI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MAMAJANG KOTA MAKASSAR
Abstract
ABSTRAK
Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Makanan Pendamping ASI Di Wilayah Kerja Puskesmas Mamajang Kota Makassar (Subriah, Vilastri, Khairun Nisa Lukman, Suciati Lust, Fitrianti).
Masalah gizi terjadi di setiap siklus kehidupan, dimulai sejak dalam kandungan, bayi anak, dewasa dan usia lanjut. Periode dua tahun pertama kehidupan merupakan masa kritis, terjadi pertumbuhan dan perkembangan yang pesat. Gangguan gizi yang terjadi pada periode ini bersifat permanen, tidak dapat dipulihkan walaupun kebutuhan gizi pada masa selanjutnya terpenuhi.
WHO/UNICEF merekomendasikan pemberian makanan pendamping air susu ibu (MP-ASI) sejak bayi berusia 6 bulan sampai 24 bulan, dan meneruskan pemberian ASI sampai anak berusia 24 bulan atau lebih. Pemberian MP-ASI suatu proses dimana ASI saja tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi sehingga diperlukan makanan dan minuman lain yang diberikan bersamaan dengan ASI.
Rumusan masalah dalam penelitian adalah Bagaimana gambaran pengetahuan ibu tentang pemberian makanan pendamping ASI (MP-ASI) di Posyandu wilayah kerja Puskesmas Mamajang Kota Makassar.
Jenis penelitian survey bersifat deskriptif bertujuan mengetahui gambaran pengetahuan ibu dalam pemberian makanan pendamping ASI pada bayi usia 6-24 bulan di Posyandu wilayah kerja Puskesmas Mamajang Makassar. Populasi penelitian adalah seluruh ibu yang mempunyai bayi usia 6-24 bulan yang diambil dengan teknik purposive sampling, sebanyak 50 sampel. Hasil penelitian diperoleh responden yang memiliki pengetahuan yang baik yakni 33 Responden (66%) dibandingkan dengan tingkat pengetahuan yang kurang yakni 17 Responden (34%).
Kata Kunci : Bayi usia 6-24 bulan, Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI)
ABSTRACT
Overview of Mother's Knowledge About ASI Complementary Food in the Working Area of the Mamajang Health Center in Makassar City (Subriah, Vilastri, Khairun Nisa Lukman, Suciati Lust, Fitrianti).
Nutritional problems occur in every life cycle, starting in the womb, infant children, adults and the elderly. The first two years of life are critical periods, rapid growth and development occur. Nutritional disorders that occur during this period are permanent, cannot be recovered even though future nutritional needs are met.
WHO / UNICEF recommends providing complementary food for breast milk (MP-ASI) from infants aged 6 months to 24 months, and continuing breastfeeding until the child is 24 months or older. Giving MP-ASI is a process in which breast milk is not enough to meet nutritional needs so that other foods and drinks are needed along with breast milk.
The formulation of the problem in the study was how the description of mother's knowledge about complementary feeding of ASI (MP-ASI) at the Posyandu working area of the Mamajang Health Center in Makassar City.
The type of descriptive survey research aims to describe the knowledge of mothers in providing complementary breastfeeding to infants aged 6-24 months at the Posyandu working area of the Mamajang Makassar Health Center. The study population was all mothers who had babies aged 6-24 months taken by purposive sampling technique, as many as 50 samples. The results of the study were obtained by respondents who had good knowledge, namely 33 respondents (66%) compared to the lack of knowledge level, namely 17 respondents (34%).
Keywords: Infants aged 6-24 months, complementary feeding (MP-ASI)
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Depkes RI, 2006, Pedoman umum pemberian Makanan pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI) Lokal
Depkes RI. (2010). Riset Kesehatan Dasar Tahun 2010. Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Departemen Kesehatan RI.
Depkes RI. 2006. Pedoman Umum Pemberian Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI) Lokal Tahun 2006. Jakarta : Departemen Kesehatan RI, Direktorat Jenderal Bina Kesehatan Masyarakat.
Dewi Lestari, 2012, http://digilib.stikeskusumahusada.ac.id/files/disk1/2/01-gdl-dewilestar-78 diakses pada tanggal 16 Maret 2018
Elvi N, 2007, http://skripsikesehatan.blogspot.co.id/2011/05/gambaran-pengetahuan-ibu-tentang.html Diakses pada tanggal 16 Maret 2018
Ike Nurjanah, 2015, 01-gdl-ikenurjanah-899-1-ike_b. 12-8-2.pdf diakses pada tanggal 16 Maret 2016
Melanie, 2014, http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/37415/4/Chapter%20II.pdf Diakses pada tanggal 16 Maret 2018.
Notoatmodjo, S. 2011. Kesehatan Masyarakat Ilmu Dan Seni. Jakarta : Rineka Cipta.
Nuhaeni, 2008. Pedoman Pemberian Makanan Pendamping ASI. Jakarta
Pujiadi, 2000. Ilmu Gizi Klinis pada Anak Balita. Balai Penerbit FK UI. Jakarta.
Rukiyah Ai Yeyeh, Yulianti Lia. 2013. Asuhan Neonatus Bayi dan Anak Balita. Jakarta Timur: CV. Trans Info Media.
Suhardjo, 2000. Pemberian Makanan Pada Bayi dan Anak. Yogyakarta: Kanisius.
Terang Ayudani, 2012), http://eprints.ums.ac.id/21973/23/02._Naskah_Publikasi.pdf diakses tanggal 16 Maret 2018
DOI: https://doi.org/10.32382/jmk.v12i1.2111
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2021 Subriah Subriah, Vilastri Vilastri, Khairun Nisa Lukman, Suciaty Lust, Fitrianti Fitrianti
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Mailing Address
Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan Makassar.
Jl. Monumen Emmi Saelan 3 Makassar
Principal Contact
Mardiana Mustafa
Politeknik Kesehatan Makassar
Phone: 08114163970
Email: mardianamustafa@poltekkes-mks.ac.id
Support Contact
Heriansyah
Email: heriansyahabdulhamid@poltekkes-mks.ac.id
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.