PENGARUH PENYULUHAN MANAJEMEN STRES TERHADAP MEKANISME KOPING PASIEN DIABETES MELITUS DI PUSKESMAS MANGASA KOTA MAKASSAR

isdar kasmaria, Iwan Iwan, Alfi Syahar Yakub

Abstract


Diabetes Melitus merupakan kondisi kronis yang ditandai dengan peningkatan konsentrasi glukosa darah yang disertai munculnya beberapa gejala utama yang khas seperti sering kencing, sering haus dan sering lapar. Diabetes Melitus menjadi masalah kesehatan masyarakat utama karena komplikasinya bersifat jangka pendek dan jangka panjang. Salah satu penyebab terjadinya Diabetes Melitus adalah stres. Dalam melaksanakan manajemen stres, dibutuhkan mekanisme koping yang positif yang mampu mendukung integritas ego. Mekanisme koping merupakan penentuan dari gaya seseorang dalam memecahkan suatu masalah berdasarkan tuntutan yang dihadapi. Penelitian ini bersifat analisis kuantitatif dengan quasi eksperimen.. Teknik sampling yang digunakan ialah purposive sampling dengan jumlah responden sebanyak 40 orang yaitu 20 orang pada kelompok kontrol dan 20 orang pada kelompok intervensi. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang sebelumnya dilakukan penyuluhan mengenai manejemen stress. Analisa data menggunakan uji Mcnemar dengan tingkat kemaknaan α = 0,05.  Berdasarkan hasil analisis didapatkan bahwa ada perbedaan antara kelompok kontrol dan kelompok intervensi terhadap mekanisme koping pasien setelah dilakukan intervensi berupa penyuluhan mengenai manajemen stres. Dengan kata lain ada pengaruh penyuluhan manajemen stres terhadap mekanisme koping pasien Diabetes Melitus di Puskesmas Mangasa dengan nilai p = 0,006 (p<0,05).

Kata Kunci             :  Manajemen Stres, Mekanisme Koping


References


Al-Rasyid, Halim Akbar. (2014). Perbedaan Antara Kepribadian A dan B Terhadap Manajemen Stres kerja di PT Pos Indonesia. Diakses tanggal 13 Februari dari http://catalog.uinsby.ac.id/index.php?p=show_detail&id=87703

Bilous, R, & Donelly, R, (2014). Buku Pegangan Diabetes. Jakarta : Bumi Medika.

Brunner & Suddarth. (2013). Keperawatan Medikal Bedah Edisi 12. Jakarta: EGC.

Donsu, Jenita Doli Tine. (2017). Psikologi Keperawatan. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Lusiana, dkk. (2015). Buku Ajar Metedologi Penelitian Kebidanan. Yogyakarta: Deepublish.

Notoatmodjo, Soekidjo .(2015). Metedeologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Rahmawati. (2016). Hubungan Kecerdasan Emosional Dengan Mekanisme Koping Pada Mahasiswa Tahun Pertama Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Diakses tanggal 29 Januari 2018 dari http://repository.umy.ac.id/handle/123456789/6870

Segarahayu, Rizky Dianita. (2013). Pengaruh Manajemen Stres Terhadap Penurunan Tingkat Stres Pada Narapidana Di LPW Malang. Diakses tanggal 22 Maret 2018 dari http://jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikelDEB288149FBAA98C9CB27EB18035D95A.pdf

Siyoto, Santo dan Sodik, Ali. (2015). Dasar Metedologi Penelitian. Yogyakarta: Literasi Media Publishing.

Taluta, Yanes P, dkk. (2014). Hubungan Tingkat Kecemasan Dengan Mekanisme Koping Pada Penderita Diabetes Melitus Tipe II Di Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Daerah Tobelo Kabupaten Halmahera Utara. Diakses tanggal 22 Maret 2018 dari https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/jkp/article/view/4059/3575

Widodo, Agus. (2012). Stress pada Penderita Diabetes Mellitus Tipe-2 dalam Melaksanakan Program Diet di Klinik Penyakit Dalam RSUP Dr. Kariadi Semarang. Diakses pada tanggal 22 Maret 2018 dari http://www.medicahospitalia.rskariadi.co.id/index.php/mh/article/view/41




DOI: https://doi.org/10.32382/jmk.v9i2.519

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Media Keperawatan: Politeknik Kesehatan Makassar



Mailing Address

 Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan Makassar.

Jl. Monumen Emmi  Saelan 3 Makassar

 Principal Contact

Mardiana Mustafa
Politeknik Kesehatan Makassar
Phone: 08114163970
Email: mardianamustafa@poltekkes-mks.ac.id